Amien menjelaskan, sikap penolakan PAN tersebut tidak ada hubungannya dengan agama dan rasnya Ahok. Hanya saja Amien menilai bahwa Ahok sangan beringas dan hampir menyerupai bandit..
“Kita tidak memilih Ahok bukan karena agamanya, bukan karena rasnya. Tapi Ahok itu tidak boleh lagi menjadi Gubernur Jakarta karena dia itu beringas, dia bengis dan hampir menyerupai bandit,” kata Amien di Royal Hotel, Kuningan, Jakarta, Sabtu (20/8). dilansir Jitunews
Amien yang berpidato dalam Kongres Barisan Muda Penegak Amanat Nasional (PAN) mencurigai bahwa mantan Bupati Belitung Timur tersebut merupakan antek global.
“Jangan lupa dia adalah antek global. Bukan karena agama, bukan karena ras, tapi karena ini Gubernur sudah kelewatan,” ujar Amien.
Amien kemudian meminta BM PAN untuk mendukung keputusan PAN yang saat ini tengah mencari penantang Ahok.
“Kita tunjukkan bahwa rakyat akan melang kalau bersatu,” imbuhnya. |sumber jitunews